Pages - Menu

26 August 2015

New! Heksagonal Scarves

Assalamualaikum...
Heksagonal scarves series GPS dan RDS sudah bisa diorder mulai sekarang. Untuk term kali ini tersedia all in colours, warna2 ini bisa digunakan untuk berbagai outfit kalian.
Yg baris atas itu GPS series, bahan georgette/diamond italyano. Yg bawah RDS series, bahan silk roberto cavalli. Semuanya dijahit tepi rapi sehingga enak juga dipakainya. Bahannya juga adem, jatuh, ga menerawang*, mudah dibentuk, dan cocok untuk segala keperluan.
Tunggu apa lagi, yuk order! Contact @dnaprojectind via line @uab8555k / klik  http://line.me/ti/p/%40uab8555k .
Jangan sampai kehabisan yaaaa karena ini stoknya limited! 
FYI. Setiap pembelian di DnA Project, Rp. 5.000 nya akan disumbangkan untuk membantu pendidikan anak-anak Indonesia. #5000forEducation

Salam,

DnA Project | inspireDnAwesome
when fashion meets social education.

13 August 2015

Tutorial Hijab 3.0 by dianno

Assalamualaikum wr wb...

Selamat pagi dunia,

Alhamdulilah masih diberi kesempatan untuk bisa post tutorial hijab buat muslimah semua. Semoga bisa menjadi inspirasi kamu dalam mengenakan hijab. Aamiin...
Tutorial kali ini menggunakan heksagonal hijab by #DnAscarves (instagram: @dnaprojectind).
Yg digambar ini menggunakan premium heksagonal scarves channel silk (warna thistle). Caranya mudah dan simple banget. Yuk simak ~

1. Gunakan pashmina atau heksagonal hijab dengan 2 sisi sama panjang, ambil kedua bagian di bawah dekat dagu.
2. Bawa bagian tersebut ke belakang, beri peniti atau bros.
3. Ambil salah satu sisi yg menjuntai (kanan atau kiri terserah kamu), bawa kembali ke bagian belakang, satukan dengan yg diberi peniti tadi.
4. Finiiiiissshhh...

Mudah kaan? Tidak lebih dari 1 menit sudah selesai. Buat yg lagi buru-buru, namun ingin tetap stylish, ini bisa jd alternatifnya 😊
Semoga bermanfaat sisters 😊

Wassalamualaikum wr.wb.

Salam,

Dian N.
(@diannopiyani)

05 August 2015

#69tahunBNI Kilau Prestasi, Semangat Berbagi untuk Negeri

Assalamualaikum wr. wb. ...

Selamat malam dunia ...

2015 merupakan tahun dimana BNI, sebagai bank yang didirikan oleh para pendiri bangsa, berusia 69 tahun. Di usianya yang semakin matang, BNI tak henti-hentinya mengukir prestasi, baik secara nasional maupun internasional. Prestasi ini diperoleh seiring semakin luasnya kepakan sayap BNI dalam dunia perbankan. BNI memiliki 1.772 outlet yang tersebar di 34 provinsi dan 420 Kabupaten/Kota seluruh Indonesia. (Data per 31 Maret 2015, BNI)
Data Outlet BNI
Bagi kamu yang berada di luar negeri, kamu tak perlu khawatir, karena  BNI juga memiliki cabang di Luar Negeri (LN). Hingga saat ini BNI memiliki lima kantor cabang LN (London, New York, Singapura, Hongkong  dan Tokyo, serta satu sub branch di Osaka.
Cabang BNI di Luar Negeri
Fasilitas dan pelayanan BNI tak lepas dari jaringan elektronik yang ada di dalamnya. Teknologi menjadi unsur penting yang digunakan oleh Bank untuk memudahkan masyarakat melakukan transaksi finansial. Tercatat BNI memiliki 14.802 ATM yang tersebar di 34 provinsi dan 420 Kabupaten/Kota di Indonesia, serta 6 ATM luar negeri, 4 diantaranya berada di Hongkong dan sisanya di Singapura. Tidak hanya ATM, BNI memberi fasilitas phone banking melalui BNI Call 500046 atau melalui ponsel (021)500046 dan 68888. Selama 24 jam nasabah BNI dapat mengakses fasilitas tersebut.  Selain itu, tersedia pula fasilitas BNI SMS Banking dan BNI Internat Banking. (Data per 31 maret 2015, BNI)


Data ATM BNI
Selama 69 tahun berkiprah di dunia perbankan, BNI semakin konsisten dan terus menunjukan eksistensi serta prestasinya di negeri ini. Berikut adalah data prestasi dan penghargaan yang telah dicapai oleh BNI dalam dua tahun terakhir.

2015 
  1. The Asian Banker Transactional Banking Award 2015 sebagai Best Cash Management Bank in Indonesia dan Leading Counterparty Bank in Indonesia dari Majalah The Asian Banker, Hong Kong (14 April 2015). 
  2. Peringkat Pertama Digital Brand of The Years dari iSentia dan Infobank untuk Produk BNI Taplus dan Kartu Debit BNI, Jakarta, Kamis (26 Maret 2015) 
  3. Best Remittance Provider 6 tahun berturut-turut, Best Trade Solution of the Year in Southeast Asia 5 tahun berturut-turut, Best Payable Solution 4 tahun berturut-turut, Best Cross Border Merger & Acquisition Deal of The Year (BNI Life) and co-financial advisers (BNI Securities) serta Best Loan Deal of the Year untuk proyek Commuter Line PT Kereta Api Indonesia bersama 4 bank lainnya. 
  4. Indonesia Best Overall Corporate Governance, Indonesia Best for Disclosure & Transparency, Indonesia Best for Investor Relations, serta Indonesia Best for Shareholder's Right and Equitable Treatment dari Majalah Asiamoney. 
  5. Top Brand Award untuk produk BNI Taplus Anak dan BNI Tapenas dari Majalah Marketing di Jakarta, 13 Februari 2015. 
  6. Pioneer in Green Finance in Indonesia dalam SBA Award dari Price waterhouse Coopers (PwC) dan Kadin Indonesia dan IBCSD (Indonesia Business Council for Sustainable Development) Jakarta 25 Februari 2015.
2014 
  1. Meraih 2 medali emas untuk katagori Best Analys Contact Center dan Best Contact Center Support – HR serta medali perak untuk Best Customer Service in Mid- Size Inhouse. Medali Perunggu untuk Best Help Desk dalam ajang Contact Center World tingkat dunia yang diselengarakan di Las Vegas, Amerika Serikat pada tanggal 10-15 November 2014. 
  2. The Most Reliable Bank untuk kategori bank Konvensional dengan aset diatas Rp 100 triliun dari Tempo Group dan Indonesia Banking School (IBS), Jakarta, 17 Oktober 2014. 
  3. Peringkat Atas Annual Report Award (ARA) 2014 bagi BNI sebagai BUMN Keuangan Listed dan Dana Pensiun Lembaga Keuangan BNI untuk kategori Dana Pensiun, Jakarta, 16 Oktober 2014. 
  4. The Best Local Cash Management Bank in Indonesia, The Best Local Cash Management Bank in Indonesia, The Best Overall Domestic Cash Management  Service menurut polling, dan The Best Overall Cross Border Management Service  dari Majalah Asia Money di Hong Kong, Kamis (25 September 2014). 
  5. Gold Achievement OpexCon Award dalam acara Awarding Ceremony Best Project: Indonesia  Best Continuous Improvement Project 2014 di Jakarta, Senin (19 September 2014). 
  6. The Global 2000, The Worlds Largest Public Companies 2014 dari Majalah Forbes, Jakarta, Selasa (19 Agustus 2014). 
  7. Most Admired Knowledge Enterprise (MAKE) dari Indonesia MAKE Study 2014, Jakarta, Rabu (16/7/2014). 
  8. Emiten Terbaik Sektor Keuangan Bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dari Bisnis Indonesia Award 2014, Jakarta, 24 Juni 2014. 
  9. Tujuh penghargaan bergengsi dari 8 kategori kompetisi Contact Center World se-Asia Pacific di Singapura bagi BNI Contact Center Contact, 2-6 Juni 2014, 4 diantarnya memperoleh Peringkat Gold, yaitu Best Analyst, Best Contact Center Support Professional  HR, Best Help Desk, dan Best in Costumer Service. 
  10. Peringkat Kedua terbaik pada penghargaan Banking Service Excellence Monitor (BSEM) 2014. Sebuah ajang penghargaan yang diberikan oleh Marketing Research Indonesia (MRI) Jakarta, 13 Juni 2014. 
  11. The Best Trade Finance Bank in Indonesia & The Leading Counterparty Bank in Indonesia dari The Asian Banker Transaction Banking Awards tahun 2013 dan 2014, Kuala Lumpur, 21 Mei 2014. 
  12. The Best Emiten Sektor Perbankan dari Majalah Investor, Jakarta, 8 Mei 2014. 
  13. Memperoleh Sertifikat Akreditasi A atau ISTIMEWA dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI), Jakarta, 5 Mei 2014. BNI menjadi bank pertama yang mendapatkan akreditasi tersebut. 
  14. Best Cash Management Bank for Indonesia dalam Asia-Pacific Country Transaction Bank Awards dari The Corporate Treasurer 2013, Singapura, 2 April 2014. 
  15. Indonesia Best Overall Corporate Governance, Indonesia Best for Disclosure & Transparency, Indonesia Best for Investor Relations, Indonesia Best for Shareholder's Right and Equitable Treatment, serta Indonesia Best for Responsibilities and Ethical Behaviour of Management and The Board of Director dari majalah Asiamoney Hongkong, 27 Februari 2014. 
  16. Gatot M. Suwondo  CEO PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk untuk kategori Most Inspirational CEO BUMN dari Mens Obsession Awards 2014 di Jakarta, 14 Februari 2014. 
  17. The Best Remittances Provider of the Year in Southeast Asia lima tahun berturut-turut dan Best Cash Management Solution of The Year in Southeast Asia tiga tahun berturut-turut dari Alpha Southeast Asia  Magazine, di Kualalumpur, 23 Januari 2014.

Untuk informasi lengkap mengenai pencapaian BNI pada tahun-tahun sebelumnya, silahkan klik  Award BNI .

Sebuah prestasi kiranya menjadi hasil yang manis dari usaha terbaik team. Bagaikan sebuah peribahasa, Padi semakin berisi semakin merunduk, kesuksesan yang telah dicapai BNI tak membuat BNI lupa untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat Indonesia. Melalui Program Corporate Social Responsibility (CSR), BNI merangkul masyarakat dalam berbagai bidang, seperi di bawah ini:
CSR BNI
Apa yang telah dilakukan BNI membuat saya khususnya semakin bangga dan termotivasi untuk terus mengukir prestasi dan menjadi kebanggaan orang tua, keluarga, serta negara.


Bagi saya, BNI bukan sekedar tempat menabung, namun lebih dari itu BNI merupakan sahabat, tempat menorehkan prestasi dan berbagi dengan sesama – Dian Nopiyani.  
  
Selamat 69 tahun BNI-ku.
Semoga semakin berprestasi,
senantiasa berbagi untuk negeri,
serta menjadi kebanggaan Indonesia. 
Aamiin ...




Referensi :

Ditulis oleh:
Dian Nopiyani ( @diannopiyani


#69tahunBNI Mengiringi Perkembangan Fashion Indonesia (when BNI meets fashion)



Assalamualaikum wr. wb. ...

Halo Indonesia ...

Pada kesempatan kali ini saya akan flashback pengalaman saya dengan BNI yang berkaitan dengan fashion. “BNI dengan fashion? Apa hubungannya?” Penasaran kan? Baca artikel ini sampai akhir yaa :))

Mendengar kata fashion maka yang terbayang erat kaitannya dengan pakaian, aksesoris, dan segala yang dikenakan untuk menutup tubuh. Fashion yang dalam bahasa Inggris berarti mode, cara, gaya, dan kebiasaan, sebenarnya memiliki arti yang beragam. Ada yang mendefinisikan fashion sebagai suatu bentuk gaya hidup yang dapat dicoba, ditinggalkan atau dipertahankan, serta ada pula yang mengartikannya sebagai suatu bentuk komunikasi, jenis tata cara, atau cara bertindak tertentu. Semua definisi tersebut menyadarkan kita bahwa fashion merupakan bagian tak bisa terpisahkan dari kehidupan manusia.

Tidak hanya manusia yang memiliki ciri khas fashion-nya masing-masing, tetapi juga Indonesia memiliki hal tersebut. Batik menjadi salah satu ciri khas fashion Indonesia yang pesonanya hingga ke dunia Internasional. Indonesia sendiri telah mendaftarkan batik sebagai warisan budaya asli Indonesia ke UNESCO sehingga diakui secara internasional. Sebagai warga negara, kita patut bangga akan hal itu. Nilai seni dan keindahan yang ada pada batik mampu menghipnotis siapa saja yang menggunakannya. Kebanggaan menggunakan batik pun mendorong BNI, sebagai salah satu bank berprestasi di Indonesia, untuk ikut serta menggunakan batik pada salah satu produknya, yaitu desain kartu debit BNI Taplus. 
sumber: www.bni.co.id

Sadar akan besar dan pesatnya perkembangan industri fashion di Indonesia, melalui peran Corporate Social Responsibility (BNI Berbagi), BNI senantiasa mendekatkan diri dan merangkul masyarakat Indonesia dalam bidang tersebut. BNI mendukung kemajuan industri kreatif fashion Indonesia melalui mitra binaan yang tersebar di seluruh Indonesia. Ingin tahu apa saja mitra binaannya? Silahkan klik : Mitra Binaan BNI .
Mitra Binaan BNI (Sumber: www.bni.co.id)
Selain itu, BNI pernah tercatat mendukung acara-acara fashion yang diselenggarakan baik secara regional maupun nasional, beberapa diantaranya mensponsori Indonesia Hijab Fest dan Indonesia Fashion Week. Pengalaman saya bersama BNI kali ini yaitu pada kedua acara tersebut.

Indonesia Hijab Fest (IHF) merupakan event tahunan yang digelar di Kota Bandung. Acara ini biasanya dilaksanakan sebelum bulan Ramadhan. IHF menjadi wadah positif yang memfasilitasi para pelaku usaha kreatif di bidang fashion. Dengan menjadi salah satu sponsor utama acara tersebut, BNI memberi kepedulian yang besar dalam perkembangan fashion, khususnya modest fashion di Indonesia. *FYI, Modest Fashion adalah istilah yang digunakan untuk fashion muslim*
BNI menjadi sponsor IHF (Doc. Pribadi)
IHF 2 tahun lalu menjadi momen yang tak terlupakan. Bagaimana tidak? Berkat acara tersebut saya berhasil menjadi salah satu pemenang lomba foto yang dilaksanakan oleh BNI. Saya, yang pada saat itu baru memiliki akun instagram, memang niat ingin mengikuti lomba foto yang diadakan oleh BNI. Namun, tak pernah menyangka bahwa akhirnya saya yang akan menjadi pemenang dan mendapat rezeki dari BNI. 
Foto-foto di IHF (Doc. Pribadi)
Begitu datang di tempat penyelenggaraan, di SABUGA Bandung, saya yang datang bersama Ari langsung minta difoto di pintu masuk lalu di spot foto utama. Di kedua tempat ini juga banyak orang yang mengabadikan gambar dengan kameranya masing-masing. Selanjutnya melihat stand BNI yang begitu besar dan nyaman, kami menghampiri stand tersebut. Tak lupa saya juga berfoto disana. Saat berkeliling di dalam, saya tertarik dengan koleksi busana pada salah satu booth. Namun ketika saya menghitung uang di dompet, ternyata kurang. Teringat di halaman pintu masuk terdapat ATM BNI ‘mobil berjalan’, saya menuju ke sana untuk tarik tunai. Untung ada ATM BNI, saya jadi bisa memperoleh pakaian yang saya mau. Benar kan BNI ada dimana-mana?! BNI yang paling mengerti. BNI memberi kemudahan untuk para nasabahnya :D 
ATM BNI Berjalan di IHF (Doc. Pribadi)

Indonesia Fashion Week juga merupakan event tahunan Indonesia. Acara ini dihelat secara nasional di Jakarta. Para pelaku dan penikmat fashion selalu menunggu-nunggu pelaksanaannya. Disana kita bisa melihat apa yang sedang dan akan menjadi tren fashion di Nusantara. Tak mau ketinggalan akan hal ini, BNI turut ikut serta mendukung kesuksesan IFW. Di tahun 2015, saya datang ke IFW dua hari berturut-turut. Pada hari pertama, saya datang bersama Ari. Kami langsung membeli tiket masuk untuk dua orang. Ketika berada di pintu masuk, saya baru melihat dan mengetahui bahwa untuk nasabah BNI (pemegang kartu ATM BNI) gratis biaya masuk! Wah, kalau tahu dari awal saya akan langsung menunjukkan kartu ATM BNI yang saya miliki sehingga tidak perlu membayar. Dengan perasaan sedikit menyesal saya melalui pintu masuk tersebut. ...
IFW 2015 Jakarta (Doc. Pribadi)
Di hari berikutnya, saya kembali datang ke IFW untuk menghadiri acara launching hijab di salah satu booth. Berbekal pengalaman hari kemarin, saya langsung menuju pintu masuk dan mengeluarkan kartu ATM BNI Taplus Muda milik saya. Gratis masuk IFW, alhamdulillah :)) 
Lagi lagi, untung ada BNI! BNI selalu memberi lebih.
BNI Taplus Muda (Doc. Pribadi)

Bagi saya, BNI bukan hanya sekedar tempat menabung, namun lebih dari itu BNI merupakan sahabat, tempat berbagi dan berprestasi
-- Dian Nopiyani --



Referensi:

-  BNI . http://www.bni.co.id.

Ditulis oleh:

-  Dian Nopiyani ( @diannopiyani )  http://diannopiyani.blogspot.com