Beauty Shopping @ makeupaddict Indo [Event Report & Review] | Beaufavele by diannopiyani

Beauty Shopping @ makeupaddict Indo [Event Report & Review]

Assalamualaikum bifellas...
Akhir weekend kemarin, aku diundang oleh Clozette Indonesia dan makeupaddict untuk menghadiri acara beauty gathering yang bertempat di Chatter Box Plaza Senayan. Thank you so much for having me 💗. Acara yang bertajuk Summer Vibes tersebut berlangsung santai dan fun. Dimulai sekitar pukul 4 sore, aku bersama dengan teman-teman beauty blogger lainnya mendapat informasi baru bahwa saat ini PT. Teguh Pesona selaku distributor resmi produk kecantikan beberapa brand internasional di Indonesia memiliki beauty e-commerce yang bernama makeupaddict

Makeup Addict Indo

Blogger gathering with Makeup Addict and Clozette

Kalian bisa langsung klik disini untuk mampir ke webnya. 

makeupaddict

Produk-Produk yang tersedia di makeupaddict diantaranya:
💗 Absolute New York
💗 BYS
💗 Studio Makeup
💗 the Balm
💗 VOV
brand yang ada di makeup addict
Kamu ga perlu khawatir untuk masalah keaslian produk dan keamanan belanja online, karena makeupaddict itu 100% ORIGINAL dan 100% TRUSTED. Gimana ngga coba, karena makeupaddict itu distributornya langsung, alias yang ngimpor secara resmi dari perusahan di negara asalnya. Jadi, NO tipu-tipu banget. Setiap produk yang dijual di Makeupaddict lulus sertifikasi BPOM, ada deskripsi dan juga review. Namun karena e-commerce ini masih baru, jadi masih sedikit juga reviewnya. But it doesn't matter for me, karena aku bisa googling.

Untuk masalah pelayanan, makeupaddict ini cepat banget service-nya, misalnya kalo kita lupa checkout produk yang udah kita pilih mereka akan kirim email notifikasi untuk mengingatkan kita bahwa masih ada produk di dalam cart. After sales-nya juga oke, kalo misalnya pesenan kita ada yang rusak ketika diterima, bisa diganti dengan produk yang baru.

Cara belanjanya sama dengan e-commerce lain, tentunya kita harus bikin account dulu untuk memasukan beberapa data seperti alamat dan nomor telpon untuk pengiriman. Masuk ke web makeupaddict.co.id ,  tampilannya simple dan clean dengan dominasi warna putih dan pink. Ooo I love it! 😍 . Pada bagian sebelah kanan atas, klik login. Akan muncul kotak username dan pasword. Di bawah tombol log in berwarna pink, klik create an account. Isi lengkap data-data di kotak username, email, password, dan confirm password. Klik tombol pink Create an account. 

cara register akun baru di makeup addict

Kalau sudah berhasil, mulai belanja deh. Yeay! 😊 Cari-cari produknya juga gampang. Di bagian sebelah kiri, ada product search dan juga product categories. Kalau udah tahu mau beli produk apa, langsung aja ke product search. Tapi kalo masih bingung mau brand apa atau produk apa, bisa pilih-pilih dulu di bagian product categories.
Product Seach dan Product Categories
Kalau sekiranya udah cukup dan selesai belanja, buka My Cart. Jika kalian punya kode promo, masukin dulu disini ya, setelah itu baru proceed to checkout. Untuk pembayaran, makeupaddict menyediakan beberapa pilihan diantaranya:
metode pembayaran di Makeup Addict
Setelah transfer pembayaran, kalian harus melakukan konfirmasi terlebih dahulu agar order dapat diproses. Cara konfirmasinya melalui website makeupaddict.co.id, pada bagian atas ada PAYMENT CONFIRMATION. Isi seluruh data yang diminta, serta upload bukti transfernya. Jika berhasil, akan ada email yang menyatakan bahwa konfirmasi pembayaran telah diterima. 

payment confirmation
Barang yang aku order akhirnya sampai di rumah setelah 2 hari sejak konfirmasi pembayaran. Cepet kan 😍 Kalau mau lebih cepat lagi, kalian bisa pilih yang express. Produknya ga ada yang rusak ketika datang, karena dipacking menggunakan dus dan bubble wrap yang bentuknya besar. So, super aman 👍.

Produk yang aku beli di makeupaddict diantaranya Icon Eye Shadow Pallete dan Velvet Lippie dari Absolute New York, Pure Makeup base VOV, serta BYS Fantasy mascara. Penasaran seperti apa? Yuk intip video unboxingnya berikut 😉


Belanja di makeupaddict ini gampang dan enak lho. Cuma menurutku ada satu hal yang perlu ditambahkan oleh makeupaddict di web mereka, yaitu adanya Bahasa Indonesia pada bagian deskripsi produknya karena saat ini mostly in english. Semoga ke depannya segera tersedia juga yang versi Bahasa Indonesia supaya informasinya lebih jelas dan mudah dipahami oleh banyak kalangan. But overall, aku puas banget belanja di sini. Kalian mesti coba juga bifellas.



Let's try 😇

Love,

No comments :

Post a Comment